JMS || KOTA WARINGIN TIMUR PARENGGEAN,
Pasar murah terus dilakukan untuk mengantisipasi kenaikan inflasi. Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah menggelar pasar murah di daerah Parenggean, Kotawaringin Timur. Ratusan warga yang mendapat kupon untuk kegiatan tersebut mendatangi kantor kecamatan setempat. Masyarakat menunggu kedatangan Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran dengan sabar dan antusias. Kedatangan saya ke sini untuk melaksanakan pasar penyeimbang. Selain perintah agama juga perintah Presiden Joko Widodo untuk penanganan inflasi di seluruh Indonesia,” kata Gubernur Sugianto Sabran di Halaman Kantor Kecamatan Parenggean, Rabu (16/10/2024) siang. Pelaksanaan pasar murah dan pasar penyeimbang ini dilakukan sejak 3 tahun lalu. Dan dia mengakui memang tidak setiap waktu turut hadir di setiap daerah pada saat gelaran pasar murah atau pasar penyeimbang. “Pasar penyeimbang ini tidak ada unsur politiknya,” tandasnya. Sementara itu Plt Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Provinsi Kalimantan Tengah Rangga Lesmana mengatakan ada 15 ribu paket sembako yang dibagikan di 6 kecamatan di Kotim. Dan pasar murah ini lebih lanjut dia mengungkapkan sebagai bentuk perhatian gubernur pada masyarakat Kotim. “Sebagai dinas pengampu bisa terus dijalankan sehingga bisa membantu masyarakat Kotawaringin Timur,” tuturnya.
Dalam kegiatan tersebut, gubernur juga menyapa warga di beberapa daerah lainnya yaitu Kecamatan Antang Kalang, Kecamatan Mentaya Hulu, Kecamatan Telaga Antang, Kecamatan Bukit Santuai, Tualan Hulu melalui sambungan virtual. ( TONNI TAMBUNAN )