Jms Depok
Keluarga Besar (KB) FKPPI 102206 Rayon Tapos bersama Generasi Muda (GM) FKPPI 1022 Kota Depok Serta Karang Taruna dari Kelurahan Cimpaeun Kecamatan Tapos mendistribusikan bantuan logistik untuk warga terdampak gempa bumi Cianjur, Minggu (27/11/2022).
Ketua Generasi Muda (GM) FKPPI 1022 Andhika Abdul Aziz menjelaskan saat ini pendistribusian untuk Cianjur dalam rangkaian giat kemanusiaan.
“Kita mengumpulkan donasi dari Rayon FKPPI Tapos, Rayon FKPPI Cilodong, FRCI FKPPI Depok, GM FKPPI Kota Depok Serta Karang Taruna Kelurahan Cimpaeun Kecamatan Tapos, sehingga kita bisa membantu meringankan beban warga yang tertimpa musibah bencana gempa bumi,” ujarnya.
Adapun bantuan yang di berikan berupa,
-Air mineral
-Pakaian kayak pakai
-Mie instan
-Beras
-Minyak goreng
-Makanan bayi
-Susu kotak anak
-Obat2 an anak
-Popok bayi
Semua pendistribusian tersebut di serahkan pada titik pengungsian korban gempa di Posko Kwarcab Cianjur. Tutup Andhika. (Julijar)