Kunjungan KaPerwil Sumut, Jurnal Media Sukses Dengan Rektor Unika St.Thomas Medan
Jurnalmediasukses, Medan- Silatuhrahmi KaPerwil Sumut ke Rektor Universitas St.Thomas Medan, Prof DR Maidin Gultom SH.MH sebagai rektor terpilih periode tahun 2022-2026, menanyakan program kerja sama Unika St.Thomas dengan Pemerintah Kabupaten Samosir.
Adapun program yang dilaksanakan adalah sebagai berikut :
1. Pendirian Fakultas Parawisata di Kabupaten Samosir.
2. Pendirian Fakultas Pendidikan Guru Sekolah Dasar.
3. Menciptakan program kampung Inggris.
4. Program Kedai Reka (pengelolaan kulit ari kopi menjadi roti).
Untuk mewujudkan program dan percepatan pembangunan tersebut sangat dibutuhkan Sinergitas antara Akademisi dan Eksekutive (Pemerintah Kabupaten Samosir) sehingga hasilnya maksimal dan berkwalitas, yang dilanjutkan dengan penandatanganan MOU.
Selanjutnya dimohonkan kepada OPD untuk dieksekusi dan tetap berkoordinasi dengan pihak Unika St.Thomas Medan.
Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom menyambut baik dan mengapresiasi Unika St.Thomas Medan atas program yang direncanakan.
Vandiko Timotius Gultom juga menyampaikan rasa bangganya atas terpilihnya putra terbaik Samoris untuk memimpin salah satu Universitas Swasta ternama yang ada di Indonesia.
Sekali lagi beliau mengucapkan, “Selamat dan sukses” dan juga atas kehadiran Prof DR Maidin Gultom SH.MH sebagai Rektor Unika St.Thomas Medan di Samosir dan juga Unika St.Thomas Medan diharapkan semakin maju dan melahirkan Alumni yang berkwalitas. ( Darwin )