JMS || BATUBARA
Memperingati Hari Jadi Kabupaten Batubara yang ke-18 Tahun menjadi moment bersejarah, Pemerintah Kabupaten Batubara menabalkan nama Almarhum H OK Arya Zulkarnain, Tokoh Sentral Pejuang Pemekaran Kabupaten Batubara yang juga mantan Bupati Batubara Dua Periode menjadi Nama RSUD H OK Arya Zulkarnain.
Penabalan Nama RSUD H OK Arya Zulkarnain secara resmi ditandai dengan penandatanganan prasasti perubahan Nama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Batubara menjadi nama RSUD H OK Arya Zulkarnain oleh Pj. Bupati Batubara H Heri Wahyudi didampingi Bupati-Wakil Bupati Terpilih H Baharuddin Siagian SH,MSi dan Syafrizal,SE MAp bersama Istri, di Halaman RSUD Batubara, Desa Kuala Gunung, Kec. Datuk Tanah Datar, Batubara, Senin(9/12).
Serta dihadiri unsur Forkompinda Batubara seperti, Dandim 0208/Asahan Letkol Inf Muhamad Bassarewan, Kepala PN Kisaran diwakili, Wakapolres Batubara Kompol Imam Alriyuddin dan Unsur OPD Batubara Kadis Kesehatan Batubara dr Denni Saputra, Direktur RSUD Kabupaten Batubara dr Guruh Wahyu Nugraha dan Para Direktur-Direktur Rumah Sakit di Batubara, Kepala Puskesmas se Batubara.
Pj. Bupati Batubara H Heri Wahyudi dalam pidatonya mengatakan bahwa penabalan Nama Alm. H OK Arya Zulkarnain menjadi nama RSUD H OK Arya Zulkarnain sebagai bentuk mengenang tanda jasa-jasa beliau sebagai Tokoh Pejuang Pemekaran Kabupaten Batubara yang semasa hidupnya telah mendedikasikan, berkontribusi serta memberikan sumbangsih pikiran dan tenaga dalam membangun Kabupaten Batubara saat itu.
Beberapa waktu yang lalu, sebut Heri, kita kehilangan seorang sosok tokoh pejuang pemekaran Kabupaten Batubara H OK Arya Zulkarnaen. Almarhum, telah mendedikasikan diri, menorehkan untuk bagaimana Batubara terlahir dan bagaimana Batubara bisa menjadi Pemerintahan yang syah .
“Kita adalah saksi sejarah, Bagaimana itu bisa terwujud, bagaimana mengenang jasa pejuang dan tokoh pemekaraan dalam mewujudkan Kabupaten Batubara dan mengimplentasikan Rumah Sakit Umum Kabupaten Batubara.
“Beliau sendiri Alm.OK Arya sudah mendedikasikan tugas- tugas beliau saat menjabat sebagai Bupati Batubara. Rumah Sakit Daerah Batubara (RSUD) dibangun adalah titik awal dan cikal bakal dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat Batubara.
“Sehingga, boleh kita lihat saat ini begitu megah dan hebatnya perjuangan seorang Tokoh Perjuangan dan Bupati Batubara,”ungkapnya.
Hari ini, terang Heri, Fraksi DPRD Batubara Periode 2029-2024 telah mengusulkan bagaimana RSUD Batubara dicanangkan sebagai RSUD H OK Arya Zulkarnain. Momen ini berketepatan di hari Jadi ke -18 Tahun Kabupaten Batubara yang jatuh pada tanggal 8 Desember 2024 yang merupakan Hari Ulang Tahun bagi seluruh masyarakat Batubara.
“Momen ini adalah bentuk nyata bahwa kita selaku generasi penerus tidak akan pernah melupakan jasa jasa para Pahlawan kita, akan terus mengenang jasa jasa pejuang pemekaran. Sehingga terpatri dalam diri kita bagaimana daripada perjalanan pemerintahan di Batubara,”ungkap Pj Bupati
Untuk itu, Ia mengajak bagi kita semua masyarakat Batubara bagaimana kita bisa mengisi perjuangan itu dan mewujudkan Kabupaten Batubara yang lebih baik dan bisa meneruskan segala bentuk harapan dan cita cita pendahulu kita.
Tuah Sembiring.